Magang Ke Jepang IKOPIN Berangkatkan 57 Mahasiswa

Kepala Dinas Tenaga Kerja Jawa Barat Drs. Mustopa Jamaludin M.Si;

.“Sekembalinya dari Jepang mahasiswa IKOPIN harus mampu menciptakan lapangan kerja sesuai program IKOPIN itu sendiri”

Kab. Bandung, Buser Trans,.

Kembali mahasiswa Institut Manajemen Koperasi Indonesia (IKOPIN) semester tiga dari berbagai jurusan yang lulus seleksi diberangkatkan ke Jepang selain itu ada beberapa persyaratan yang sebelumnya harus ditempuh diantaranya tinggi badan 160 cm, menguasai bahasa Jepang dan nantinya para mahasiswa akan tinggal selama 3 tahun.

Sementara itu, Rektor Ikopin Prof.Dr.H.Rully Indrawan, mengungkapkan program magang ke Jepang bagi mahasiswanya  memasuki tahun ke tiga, dan untuk tahun sekarang Ikopin memberangkatkan sebanyak 57 orang, gelombang pertama akan diberangkatkan tanggal 17 juni mendatang, sebanyak 17 orang wanita yang mempunyai keahlian di bidang perikanan dan sisanya pria sebanyak 40 orang akan segera menyusul.

Kepala Dinas Tenaga Kerja Jawa Barat Drs. Mustopa Jamaludin M S I menyampaikan agar para mahasiswa terpilih dapat mentransper budaya kerja yang taat waktu serta komitmen, memiliki pengalaman yang punya nilai tambah untuk tarap hidup lebih mulia, menjadi dasar jaringan, mempunyai jaringan usaha yang terstruktur dan dengan program ke Jepang diharapkan bisa memiliki sebagai pormal tenaga kerja. Secara pribadi Mustopa berharap hal itu agar menjadi momentum atau karakter ketenagakerjaan di Jabar sebagai pendukung serta penggerak ekonomi kerakyatan.“Sekembalinya dari Jepang mahasiswa IKOPIN harus mampu menciptakan lapangan kerja sesuai program IKOPIN itu sendiri”harapnya.

Dalam kesempatan tersebut hadir Stap Ahli Menteri Koperasi DR. H Muhamad Taufik, Koordinator Kopertin Prof. DR Ir. H Abdul Hakim H, Dinas Pendidikan Kab. Indramayu Odang sebagai Koordinator pembinaan SMA, SMK.(Kos/Buser Trans)

Tinggalkan komentar